+ -

Pages

Thursday, December 6, 2012

Re: [beasiswa] [Butuh Info] Seputar Interview ADS

 

Dear Lia,
 
Selamat sudah berhasil lulus di tahap 1 seleksi ADS yang cukup kompetitif :) . Untuk informasi mengenai beasiswa ADS beserta persiapannya Mas Andi Arsana punya blok yang komprehensif membahas ini. Bisa di cek di sini.
 
Saya coba menjawab pertanyaan Lia berdasarkan pengalaman pribadi saya ya:
 
1. Materi interview masih seputar pertanyaan yang ada di form aplikasi, seperti proyeksi ke depan, kontribusi terhadap institusi/Indonesia setelah lulus, highest achievement, dan ada juga pertanyaan bagaimana apabila beasiswa kita ditolak, apa yang akan kita lakukan.
 
2. Kalau kriteria , terus terang saya kurang tau :) . Tapi kalau untuk skor IELTS, sepemahaman saya itu untuk mengklasifikasikan kelas English for Academic Purpose kita nantinya.
 
3. Kurang lebih 15 - 20 menit.
 
4. Sebisa mungkin rileks saja, supaya ga kehilangan kata-kata :) . Menurut saya yang mempengaruhi penilaian adalah ketika kita tidak menjawab pertanyaan dengan jelas, dan gugup bisa berpengaruh terhadap jawaban yang akan kita sampaikan. Saran saya, jangan dipikirkan apakah kita akan ditolak atau diterima, melainkan fokus dengan tujuan dan cita-cita kita untuk melanjutkan studi dan semangat untuk berkontribusi untuk Indonesia yang lebih baik.
 
5. Kuatkan tekad, dan yakin bahwa kita insya Allah diterima karena ke depannya ini tidak cuma bermanfaat untuk diri sendiri tapi juga bisa berkontribusi kembali untuk Indonesia. Hehe, semoga ga terkesan absurd ya tips and triknya
 
Selamat sekali lagi buat Lia dan semoga sukses dengan interviewnya.
 
Warm regards,
Astri

From: liacurious <liacurious@yahoo.co.id>
To: beasiswa@yahoogroups.com
Sent: Thursday, December 6, 2012 3:21 PM
Subject: [beasiswa] [Butuh Info] Seputar Interview ADS



Dear All,

Alhamdulillah saya dinyatakan lulus tahap 1 seleksi ADS dan akan mengikuti interview dan tes IELTS di bulan Januari nanti.

Ini akan menjadi pengalaman pertama saya.... Gugup dan takut sebenernya. Ada beberapa hal yang ingin saya tanyakan kepada rekan-rekan yang telah pernah mengikuti interview ADS:

  1. Apa saja materi interviewnya?
  2. Kira-kira apa kriteria penilaian tes tahap kedua ini? Terutama mengenai interview...apa ya kira-kira yang mereka nilai dari proses interview nanti?
  3. Berapa lama interview berlangsung?
  4. Hmm...saya orangnya gampang gugup dan bergetar jika mengikuti proses-proses yang menegangkan seperti ini... :p Apakah kegugupan saya nanti akan berpengaruh ke penilaian mereka?
  5. Ada tips dan trik kira-kira yang berguna buat saya?
Mohon bantuannya. Terima kasih.

Salam,
Lia




__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (2)
Recent Activity:
INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS:
http://id-scholarships.blogspot.com/

===============================

INFO LOWONGAN DI BIDANG MIGAS:
http://www.lowongan-kerja.info/lowongan/oil-jobs/

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
.

__,_._,___
5 Forum Beasiswa: Re: [beasiswa] [Butuh Info] Seputar Interview ADS   Dear Lia,   Selamat sudah berhasil lulus di tahap 1 seleksi ADS yang cukup kompetitif :) ....
< >