+ -

Pages

Saturday, April 13, 2013

[beasiswa] [testimonial] Eiffel Scholarship

 

Salam, Bonjour à tous!
Nama saya Stephanie dan saya ingin memberi testimonial mengenai pengalaman saya berburu beasiswa. Milis beasiswa telah banyak membantu saya mendapatkan informasi berharga hingga akhirnya saya mendapatkan beasiswa yang saya idam-idamkan!!
Saya berharap cerita saya dapat berguna untuk teman-teman sekalian.

Sejak lulus S1 Unpad jurusan manajemen, saya sangat ingin sekali melanjutkan pendidikan S2 di luar negeri. Tapi karena org tua saya bukan keluarga berada, maka satu2nya harapan saya hanyalah beasiswa. Awalnya saya ingin apply beasiswa huygens di belanda, tapi karena syaratnya saya hrs diterima di uni nya dulu, saya jadi ragu karena rata2 semua uni mensyaratkan saya mengirim dokumen asli atau membayar biaya pendaftaran sekitar 50-100 EUR. Karena saat itu saya masih belum bekerja, jadi uang sebesar itu rasanya banyak sekali :(

Ketika saya mulai bekerja, niat itu kembali timbul karena saya merasa jenuh sekali bekerja dan berharap bukan hanya mendapatkan gelar S2 tapi juga pengalaman hidup. Lalu saya kembali berburu beasiswa, pada saat itu dengan cara mencari beasiswa yang tidak memerlukan TOEFL international karena feenya lumayan besar (165 USD) dan juga biaya pendaftaran universitas. Tapi selama lebih dari setahun, tidak kunjung membuahkan hasil..

Lalu saya memutuskan untuk 'berinvestasi' untuk impian saya ini.. masa kita bisa berinvestasi untuk fashion atau baju, tapi nggak mau keluar uang untuk pendidikan?

Saya sendiri adalah bukti nyata bahwa pendidikan adalah pintu yang bisa membuka berjuta kesempatan. biaya pendidikan S1 saya selama 3.5 tahun dengan total biaya 5 juta rupiah saja sudah 'balik modal' dengan gaji kurang dari 2 bln ketika saya mulai bekerja! Memang semua hasil itu tergantung orang masing2, tapi percayalah.. kesempatan terbaik yang dapat diberikan pada manusia adalah pendidikan..

Akhirnya saya mulai belajar TOEFL secara autodidak dan membayar 165 USD utk biaya test, namun sayangnya skornya kurang memuaskan, hanya 91, padahal saya butuh lebih dari itu utk apply beasiswa Australia. Setelah itu saya memutuskan untuk mengambil toefl preparation class seharga 1.1 juta (8x pertemuan saja!) dan re-take TOEFL saya. Jadi total investasi saya bertambah 'gemuk'..
Untungnya skor saya yang baru cukup untuk beasiswa tersebut, walaupun akhirnya nggak keterima beasiswanya, hehe..

Singkat kata, dalam 3 tahun hampir semua beasiswa sudah saya coba.. mulai dari ADB, endeavour, New Zealand, dll.. tidak terhitung banyaknya dokumen yang saya kirim lewat DHL, EMS, dan fedex.. tapi belum berbuah hasil jg.. yang terakhir adalah beasiswa BGF Prancis, dimana saya sudah sampai interview akhir. Ketika nama saya tidak ada di final announcement, saya sampai menangis berlinangan air mata!

Setelah itu saya benar-benar muak dan menyerah.. saya tidak apply2 beasiswa lagi setelah itu dan kebetulan saya pindah kerja ke Singapore.. walaupun dalam hati kecil saya masih ingin berpetualang ke Eropa. Di bulan desember saya kembali menerima penolakan dari beasiswa DAAD Jerman yg saya apply sebelumnya.

Betapa terkejutnya saya ketika di bulan April, universitas yang dulu saya apply untuk beasiswa Eiffel Prancis menge-mail saya untuk memberitahukan bahwa nama saya ada di pengumuman penerima beasiswa!
Saat itu saya rasanya ingin lompat jumpalitan!
Walaupun ada sebersit rasa ragu karena saat itu saya baru pindah kerja ke Singapore yang notabene sayang juga untuk dilepas, tapi saya tahu Tuhan pasti marah kalau saya membuang impian yang Ia wujudkan ini!!

Jadi, saya rela resign dari perusahaan baru saya dan kembali hidup miskin ala mahasiswa hehe.. excited sekali saat menjelang keberangkatan ke Prancis, dan masih excited sampai satu bulan pertama.

Setelah itu, mata saya mulsi terbuka bahwa negara Eropa itu bukan utopia yang sempurna, karena sebagai sah satu peradaban tertua, menurut saya mereka justru sedang dalam fase declining. Bukan cuma gara2 krisis Eropa, tapi karena mereka menjunjung tinggi sumber daya manusia, jadinya kualitas pelayanannya buruk sekali.. seringkali kita harus menunggu lama cuma untuk mendapatkan kartu ATM atau stiker ijin tinggal (OFII).

Untuk cara pengajarannya sendiri kurang lebih sama dengan di Indonesia, bahkan ada beberapa dosen yang masih lebih bagus dosen saya di Unpad dulu, hehe.. tapi memang mereka itu professional sekali, jarang banget telat dan kalo yang pinter itu pinter banget.. Saya malah pernah diajar profesor yang umurnya lebih muda dari saya, umur 26! Enaknya di Eropa, biaya pendidikan murah sekali, bahkan hampir gratis makanya mereka bisa lanjut s1-s2-s3 tanpa ada gap atau cari duit dulu.. seperti yang saya sebut diatas, mereka percaya kalau pendidikan itu hak semua warga negara.. satu hal yang perlu dilakukan negara kita!

Sekarang tanpa terasa studi saya sudah mau berakhir, ternyata kebanyakan master course disini mewajibkan internship, jadi setengah tahun kuliah dan setengahnya lagi internship. Bagi saya pengalaman selama total 10 bulan di Eropa sudah cukul mengajarkan saya mengenai plus-minus budaya barat vs timur dan hal2 positif yang harus diamalkan ketika saya kembali ke Indonesia.

Yang paling utama, saya salut dengan budaya mereka yang senang sekali pergi ke taman untuk sekedar jogging sore, ngajak jalan2 anjingnya, kongkow sama teman2, main sepakbola, atau bahkan untuk sekedar berjemur ketika matahari sedang bersinar!

Saya ingin sekali orang-orang Indonesia bisa seperti itu, biar kita nggak kerjaannya ke mall terus. Rasanya miris melihat teman-teman saya di Indonesia kerjaannya upload foto atau check in di restoran ini-itu setiap weekend..

Well, that's the end of my story.. lesson learned, memang benar kata Arai "bermimpilah maka Tuhan akan memeluk mimpi2 mu". Jika kamu ingin sesuatu, bikin rencana menuju kesana dan wujudkan mimpi itu! Sisanya, biar Tuhan yang memutuskan kapan waktu yang terbaik tiba :)

Saya sendiri tidak tahu kenapa Tuhan baru mewujukan mimpi saya setelah 4 tahun berjuang, tapi saya tahu Beliau pasti punya alasan yg tepat :)

Bon courage et bon chance!!

Bisous,
Stephanie

__._,_.___
Reply via web post Reply to sender Reply to group Start a New Topic Messages in this topic (1)
Recent Activity:
INFO, TIPS BEASISWA, FAQ - ADS:
http://id-scholarships.blogspot.com/

===============================

INFO LOWONGAN DI BIDANG MIGAS:
http://www.lowongan-kerja.info/lowongan/oil-jobs/

===============================

INGIN KELUAR DARI MILIS BEASISWA?
Kirim email kosong ke beasiswa-unsubscribe@yahoogroups.com
.

__,_._,___
5 Forum Beasiswa: [beasiswa] [testimonial] Eiffel Scholarship   Salam, Bonjour à tous! Nama saya Stephanie dan saya ingin memberi testimonial mengenai penga...
< >